BKPSDM KAIMANA – Pemerintah Kabupaten Kaimana melalui Panitia Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) melaksanakan Seleksi Kompetensi atau Assessment Center, bagi peserta seleksi JPT Pratama di lingkup Pemerintah Kabupaten Kaimana, pada hari Selasa (06/01/2026) bertempat di Kantor BKPSDM Kaimana.

Kegiatan ini diagendakan berlangsung selama dua hari, yakni pada Selasa hingga Rabu, bertempat di Kantor Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kaimana, yang di ikuti oleh 23 peserta seleksi.
Seleksi kompetensi ini merupakan tahapan penting dalam rangkaian seleksi terbuka JPT Pratama yang bertujuan untuk memperoleh pejabat pimpinan tinggi yang profesional, berintegritas, dan memiliki kompetensi sesuai dengan kebutuhan organisasi. Melalui metode assessment center, guna menguliti kemampuanpeserta serta menilai berbagai aspek kompetensi, antara lain kompetensi manajerial, sosial kultural, serta potensi kepemimpinan.

Panitia Seleksi JPTP dengan semangat mengawal pelaksanaan dengan optimis bahwa assessment center yang dilaksanakan berjalan dengan tertib dan lancar, serta mengedepankan prinsip objektivitas, transparansi, dan akuntabilitas. Seluruh peserta mengikuti setiap tahapan seleksi sesuai dengan jadwal dan ketentuan yang telah ditetapkan.
Diharapkan melalui pelaksanaan seleksi kompetensi ini, Pemerintah Kabupaten Kaimana dapat menghasilkan pejabat JPT Pratama yang mampu mendukung terwujudnya tata kelola pemerintahan yang efektif, profesional, dan berorientasi pada peningkatan pelayanan publik.


